Ferris Wheel Dan Valentine


1

.     Hari Valentine, adalah hari kasih sayang yang hampir dirayakan oleh seluruh umat di dunia setiap tanggal 14 Februari untuk menunjukkan rasa kasih sayang kepada pasangan masing-masing.
2.     Ferris Wheel, adalah permainan berupa komedi putar raksasa yang sangat besar dimana jika sudah berada di posisi atas dapat melihat pemandangan sekitar komedi putar tersebut.

Apakah relasi dari dua statement di atas ??
Ternyata pencipta dari Ferris Wheel ini adalah George Washington Gale Ferris Jr. Atau biasa disebut George Ferris yang secara kebetulan lahir pada tanggal 14 Februari 1859 di Gallesburg, Illinois. Ia dibesarkan dikeluarga yang mempunyai latar belakang pertanian, yang kemudian keluarganya menjual semua peternakannya dan pindah menuju Nevada. Pada saat Ferris telah beranjak dewasa, ia kemudian masuk dalam akademi militer di Oakland, California. Selain itu, George Ferris juga menempuh pendidikan di bidang tehnik sipil di Renesselear Polytechnic School yang berlokasi di New York. Ia berhasil lulus pada 1881, dan Ferris mengkhususkan diri bekerja dalam membangun kerangka baja jembatan, jalan kereta api, dan terowongan. Yang selanjutnya ia mendirikan sebuah perusahaan, G.W.G. Ferris & Co di Pittsburgh, Pennsylvania, untuk menguji dan memeriksa logam untuk rel kereta api dan pembangun jembatan.
Pada tahun 1893, World's Columbian Exposition yang dilaksanakan di Chicago, dimana penyelenggara menantang seluruh insinyur di seluruh Amerika untuk membuat karya original mereka untuk menandingi kemegahan Menara Eiffel yang berada di Paris. Jadi para insinyur harus memberikan ide original mereka yang lebih unik dan berani. Dan secara segera George Ferris mengajukan rancangannya berupa roda yang berputar seperti komedi putar raksasa, namun rancangannya tersebut dinilai oleh pihak penyelenggara terlalu berbahaya. Ferris pun pantang menyerah, beberapa minggu kemudian ia kembali lagi menunjukan karyanya tersebut kepada pihak penyelenggara dengan semua perhitungan pembuatan dengan baja yang aman, selain itu, ia juga berhasil menemukan investor untuk mewujudkan karyanya tersebut.
Ferris Wheel pun pertama kali digunakan pada pembukaan World's Columbian Exposition dengan tinggi 80 meter dan roda yang berputar itu diputar oleh poros as yang mempunyai berat sekitar 70 ton. Dan di dalam roda tersebut dipasangi seperti mobil-mobil kecil yang terbuat dari kayu yang berjumlah 36 buah dan masing-masing mobil itu mampu menampung sekitar 60 orang, yang berarti secara keseluruhan Ferris Wheel mampu menampung 2160 orang. Dalam setiap dua kali rotasi membutuhkan waktu 20 menit dan 10 menit untuk keluar masuknya penumpang. Ferris Wheel ini menjadi atraksi utama dalam pameran tersebut dan pada penutupan pameran mampu meraup keuntungan mencapai $750.000.
Dimana ke depannya nanti dalam Ferris Wheel ini banyak sekali tercipta kisah romantis percintaan pada masa itu. Sehingga pada saat itu Ferris Wheel sangat identik dengan Hari Valentine. Dan banyak dalam film-film garapan Hollywood menggunakan Ferris Wheel ini sebagai salah satu latar adegan-adegan romantis.



Sumber
“George Washington Gale Ferris Jr.”. dalam http://en.wikipedia. org/wiki/George_Washington_Gale_Ferris,_Jr. Diakses pada 14 Februari 2013 pukul 11.30 WIB.
Ferris Wheel”. Dalam http://en.wikipedia.org/wiki/Ferris_wheel. Diakses pada 14 Februari 2013 pukul 11.30 WIB.
“George W. Ferris”. Dalam http://www.essortment.com/george-w-ferris-40473.html. Diakses pada 14 Februari 2013 pukul 11.30 WIB.
“Inventor of the Week Archive”. Dalam http://web.mit.edu /invent/iow/ferris.html. Diakses pada 14 Februari 2013 pukul 11.30 WIB.

0 Comments